Cegah Covid-19, 4 Dusun Disemprot Disinfektan

  • 3 tahun yang lalu
KULON PROGO, KOMPAS.TV - Warga di Kokap, Kulon Progo, Yogyakarta melakukan penyemprotan cairan disinfektan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di permukiman mereka. Hal ini dilakukan setelah 124 warga dari 4 dusun di wilayah tersebut tertular Covid-19.

4 dusun yang menjadi target penyemprotan cairan disinfektan adalah Dusun Sangon Satu, Kadigunung, Tapen dan Tlogolelo. Di 4 dusun ini tercatat 121 warga yang terpapar Covid-19 melakukan isolasi mandiri, sementara 3 diantaranya dirawat di rumah sakit dan 1 meninggal dunia.

Selain penyemprotan cairan disinfektan oleh para relawan, penutupan kawasan permukiman juga dilakukan di sejumlah tempat, di tingkat RT maupun RW, termasuk penutupan rumah ibadah yang menjadi lokasi pertama penyebaran Covid-19.

Berdasarkan laporan Dinas Kesehatan setempat, penyebaran Covid-19 di 4 Dusun di Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta diduga berawal dari kegiatan masyarakat di Mushola Dusun Sangon Satu yang kemudian menyebar dan 124 warga terpapar Covid-19.

#Covid19 #Penyemprotan #Disinfektan



Dianjurkan