Berkah Ramadhan Bagi Pedangan Peci Motif Kopiah Meukeutop Teuku Umar yang di Incar Warga
  • 3 tahun yang lalu
BANDA ACEH, KOMPAS.TV- Selama bulan suci Ramadhan permintaan peci khas Aceh meningkat drastis.

Peci motif kopiah Meukeutop Teuku Umar menjadi incaran pembeli untuk kebutuhan ibadah.

Pedagang diuntungkan dua kali lipat tidak seperti hari biasanya.

Usai shalat tarawih, pedagang peci khas Aceh mulai berjejer di depan halaman mesjid raya Baiturrahman Banda Aceh.

Peci motif kopiah meukeutop Teuku Umar ini berwarna merah, kuning serta hijau, menjadi warna identitas ke Aceh-an.

Peci ini di minati oleh penduduk lokal maupun luar Aceh. Tak jarang mereka jadikan sebagai oleh-oleh untuk persiapan saat lebaran idul fitri tiba.

Harganya terjangkau, berkisar dari Rp. 25.000,- hingga Rp. 50.000,- tergantung kualitas, model dan ukuran peci.

Tersedia untuk orang dewasa maupun anak-anak. Pedagang musiman ini meraup untung hingga dua kali lipat dari pendapatan di hari biasanya karena tingginya permintaan peci.

Salah seorang pedagang, Ibrahim menjelaskan bahwa dia meraup keuntungan lebih banyak dibanding dengan hari-hari biasanya. hal ini terjadi karena permintaan peci meningkat saat bulan ramadhan.

Berbeda dengan peci lainnya, peci motif kopiah meukeutop teuku umar ini memperlihatkan nilai-nilai tradisi Aceh, yaitu warna merah berarti kepahlawanan, kuning kenegaraan, hitam berkaitan dengan hukum serta hijau bermakna agama dan lingkungan.

#peciaceh #peciteukuumar #aceh