Manisnya Bisnis Kue Kering Jelang Lebaran
  • 3 tahun yang lalu
Blitar, KompasTV Jawa Timur. - Mendekati hari raya Idul Fitri penjualan kue lebaran di pasar Legi kota Blitar mulai mengalami peningkatan.

Para pedagang pun kini mampu meraup pendapatan 5 hingga 10 juta rupiah setiap harinya. Kurang dari 2 pekan jelang hari raya Idul Fitri lapak pedagang kue lebaran di pasar Legi kota Blitar mulai ramai. Warga mulai berburu berbagai jenis kue kering dan makanan ringan lainnya untuk dijadikan hidangan pada saat lebaran.

Meski masih dalam situasi pandemi namun penjualan kue lebaran justru mengalami peningkatan seiring mendekatinya hari raya Idul Fitri. Saat ini para pedagang bahkan mampu meraup pendapatan 5 hingga 10 juta rupiah setiap harinya.

Para pedagang pun bersyukur karena omzet penjualannya kembali normal, setelah pada lebaran tahun lalu mengalami penurunan drastis.

Untuk menjamin kebersihan makanan, para pedagang juga hanya menjual kue yang sudah terbungkus dan memiliki izin edar dari BPOM.

Para pedagang juga menyediakan layanan antar demi meminimalisir kontak fisik untuk mencegah penularan Covid-19. Harga camilan lebaran itu juga mengalami peningkatan mulai dari 5 hingga 10 ribu rupiah per kemasan.

#blitar #jatim #kue #kering #nastar #kastengel #lebaran

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Dianjurkan