Kaldu Kokot Khas Madura, Kikil Sapinya Bikin Nagih

  • 3 tahun yang lalu
PAMEKASAN, KOMPAS.TV - Selain budaya karapan sapi, Pulau Madura juga terkenal dengan kuliner kaldu kokot, seperti yang ada di Kabupaten Pamekasan. Kuliner itu menggunakan bahan kaki dan kikil sapi. Ramuan bumbunya yang meresap membuat lidah ketagihan.

Madura menyimpan beragam kuliner khas yang siap menggoyang lidah anda, jika anda bepergian ke Kabupaten Pamekasan, cobalah mampir di warung pagghun enga' yang berada di Kelurahan Bugih Kecamatan Pamekasan.

Warung itu menyediakan kaldu kokot berbahan kaki dan kikil sapi, kuliner itu diracik dengan rempah-rempah khas nusantara untuk menambah cita rasa yang unik.

Menu itu disajikan di piring dalam keadaan utuh, ditambah toge, bihun dan melinjo, kemudian disiram dengan kaldu olahan dan bumbu kacang, bisa juga dipadukan dengan lontong dan kerupuk.

Cara menikmati sajian itu cukup unik, anda bisa menggunakan sedotan untuk menarik sumsum yang berada di tengah tulang.

Dalam sehari, warung kaldu kokot milik Maimunah bisa menghabiskan 60 kaki sapi, harganya terjangkau, yakni 15 hingga 20 ribu rupiah.



#KalduKokot #KikilSapi #Kuliner #Madura #Pamekasan