5 Smartphone Android dengan Kamera Terbaik 2017
  • 3 years ago
Gang, inovasi smartphone android terus berkembang tidak terkecuali dari sektor kamera nya. Hampir semua vendor smartphone memiliki produk jagoan dari segmen kamera. Nah, sekarang JalanTikus akan kasih tau kalian, smartphone Android apa saja yang memiliki kamera terbaik di tahun 2017 ini.

1. Samsung Galaxy S8

Untuk tahun ini, Samsung punya Galaxy S8 yang dilengkapi sensor kamera dan mampu menghasilkan foto jernih serta tajam. Bahkan, beberapa fitur unggulan sudah ada di kamera Samsung Galaxy S8 ini, seperti ukuran 12MP dengan diafragma f/1.7. Dengan fitur tersebut, tentunya kalian tetap dapat memotret dengan baik dalam kondisi cahaya yang rendah. Tertarik untuk beli? Siapkan kocek sebesar 10 juta-an ya, Gang!

2. Sony Xperia XZ Premium

Daya tarik utama ponsel premium dengan desain super mewah ini tentunya ada pada kameranya, Gang. 19 MP untuk kamera utama, dan 13 MP untuk kamera sekunder. Menariknya lagi nih, XZ Premium bisa kalian gunakan untuk merekam video dengan resolusi 4K 2160p@30fps dan 720p@960fps. Wah, kalau bikin video slowmotion pasti keren banget ya. Dibanderol dengan harga 9 juta-an, rasanya sebandung dengan beragam fitur canggih yang didapat dari Sony Xperia XZ Premium ini.

3. Huawei P10

Seperti produk-produk sebelumnya, Huawei P10 juga dilengkapi dengan fitur Leica Dual Camera 2.0 yang berukuran 20MP dengan aperture f/1.7 dan kamera sekunder 12MP. Kalian bisa mendapatkan video beresolusi 4K 2160p@30fps dengan smartphone flagship yang satu ini. Soal efek bokeh kayak kamera DSLR ga usah diragukan lagi ya geng, dijamin bakal bikin puas deh hasil fotonya. Semua fitur canggih ini bisa kalian dapatkan dengan harga 6 juta-an.

4. LG G6

Generasi penerus LG G5 ini diharapkan mampu menyaingi Samsung Galaxy S8! Ini bukan omongan doang doang lho Gang, karena memang LG G6 dilengkapi beragam fitur yang super canggih, terutama di segmen kameranya. Kamera utamanya beresolusi Dual 13 MP + 13 MP lengkap dengan OIS, Autofokus dan LED flash yang tentunya sudah support video 4K / Ultra HD. Sementara bagian depan mengandalkan kamera beresolusi 5MP dengan lensa bertipe wide angle yang sangat cocok untuk foto selfie. Dengan harga 10 juta-an, kamu bisa bawa pulang smartphone keren ini.

5. Samsung Galaxy S8+

Selain kamera yang bagus, ponsel ini memiliki desain yang mewah dan juga anti-mainstream dibandingkan HP Android pada umumnya. Dari sisi video, Samsung Galaxy S8+ sudah bisa membuat kualitas 2160@30fps. Tentunya ini sudah mampu mengalahkan kualitas kamera DSLR lho. Jadi kalian gak perlu lagi beli DSLR, cukup punya Samsung Galaxy S8+ aja kan?

Itu tadi 5 smartphone android dengan kamera terbaik di tahun 2017. Kalian udah tau mau beli yang mana? Jangan lupa tinggalkan komentar dan like video JalanTikus yang lainnya!

===================================================

Subscribe : https://www.youtube.com/c/JalanTikusID
Sumber : https://jalantikus.com/gadgets/smartphone-android-kamera-terbaik-2017/

===================================================

https://jalantikus.com
https://www.facebook.com/JalanTikus/
https://instagram.com/jalantikusid
https://twitter.com/jalantikuscom

===================================================
Recommended