Ketua DPC Demokrat Pemalang Sempat Ditawari Rp 100 Juta

  • 3 tahun yang lalu
PEMALANG, KOMPAS.TV - Ketua DPC Partai Demokrat Pemalang, Andika Permadi mengaku sempat ditawari 100 juta rupiah untuk ikut Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Deli Serdang, tanggal 5 Maret lalu dan memilih Moeldoko.

Andika juga mengaku, sempat didoktrin oleh oknum pengurus Demokrat. Andika menjelaskan saat penawaran sudah ada uang muka 30 juta rupiah dan sisanya akan diberikan setelah berangkat sampai di Jakarta. Selain Andika, ada salah satu pengurus DPC Partai Demokrat Pemalang yang juga dibujuk untuk menerima uang sebesar 50 juta rupiah. Andika menegaskan sampai sekarang DPC Partai Demokrat Pemalang masih solid dibawah kepemimpinan AHY.

#KLB #PartaiDemokrat #Pemalang



Dianjurkan