Warga Binaan LP Kelas I Surabaya Ikut Donor Plasma Konvalense
  • 3 tahun yang lalu
SIDOARJO, KOMPAS.TV - Warga binaan dan sejumlah pegawai Kemenkumham Jawa Timur menyumbangkan darah plasma konvalesen mereka untuk membantu para pasien Covid-19 yang membutuhkan.

Donor darah plasma konvalesen ini dilakukan di Lembaga Pemasyarakatan kelas I Surabaya di Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo.

Lapas kelas I Surabaya memiliki warga binaan sebanyak 2.157 narapidana dan 53 di antaranya pernah terpapar Covid-19 dan kini sudah dinyatakan sehat.

Namun dari 53 warga binaan, hanya lima saja yang ternyata diperbolehkan untuk mendonorkan plasma konvalesennya karena faktor usia dan sebagian lain karena faktor kesehatan.

Warga binaan yang terpilih bisa untuk mendonorkan darah plasma konvalesennya mengaku senang karena bisa membantu pasien Covid-19 yang tengah berjuang untuk sembuh.

Ia pun mengisahkan bahwa saat terinfeksi virus korona, kondisi kesehatannya sempat menurun.

Dalam kegiatan ini tercatat sebanyak 118 penyintas Covid-19 yang terdiri dari narapidana lapas kelas I Surabaya dan jajaran Kemenkumham Jawa Timur khususnya yang bertugas di lapas dan rutan yang ada di Jawa Timur.

Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut mengingat stok darah plasma konvalesen masih dibutuhkan.

Dianjurkan