Komplotan Pencuri Sepeda Mahal Ditangkap

  • 3 tahun yang lalu
Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Aksi pencurian sepeda angin terekam kamera CCTV dari rumah korban di kawasan Gununganyar Surabaya. Berkat rekaman CCTV ini unit reskrim Polsek Rungkut berhasil menangkap tersangka Nur Eko Cahyono. Tersangka terpaksa ditembak kakinya karena berusaha kabur saat akan ditangkap.

Dalam aksinya, tersangka bersama dua rekannya yang masih buron beraksi saat malam hari. Untuk mencari sasaran, komplotan ini memantau iklan jual beli sepeda di media sosial. Selanjutnya tersangka berpura-pura menawar sepeda yang dijual dan menanyakan lokasinya. Setelah mendapat lokasi rumah korban, malam harinya sepeda korban dicuri.

Dalam sebulan terakhir, komplotan ini sudah beraksi di 8 lokasi di Surabaya. Sasarannya sepeda angin bermerk dan berharga mahal. Sepeda hasil curian dijual kembali oleh tersangka melalui media sosial dengan harga 1 juta lima ratus hingga 2 juta rupiah .

Dihadapan Polisi , tersangka mengaku sebagai residivis dan sudah pernah ditangkap dengan kasus yang sama. Karena berdalih butuh uang untuk pengobatan ibunya yang sedang sakit, tersangka kembali melakukan aksi pencurian .

Kini petugas kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap dua rekan tersangka. Bersama tersangka turut diamankan dua unit sepeda angin hasil curian sebagai barang bukti. Akibat perbuatannya tersangka dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman maksimal 7 tahun penjara.



#Surabaya #Jatim #Kriminal #Pencurian #Sepeda #Onthel #Komplotan #Jualbeli #Bike

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim