Mahfud MD Respons Jusuf Kalla Soal Kritik Pemerintah

  • 3 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Menko Polhukam Mahfud Md menanggapi pernyataan Jusuf Kalla.

Dalam acara mimbar demokrasi di kanal Youtube PKS, Jusuf Kalla mempertanyakan tentang bagaimana mengkritik pemerintah tanpa dipanggil polisi?.

Hal ini pun dijawab Menko Polhukam Mahfud MD di cuitan Twitternya.

"Pertanyaan Pak Jusuf Kalla tentang bagaimana menyampaikan kritik agar tak dipanggil Polisi, harus dipahami sebagai pertanyaan biasa yang dihadapi Pemerintah sejak dulu, saat Pak Jusuf Kalla jadi Wapres sekalipun. Sejak dulu jika ada orang mengritik sering ada yang melaporkan ke polisi dan polisi wajib merespon."ucap Mahfud MD di cuitan Twitternya, Minggu (14/02/2021).

Menurut Mahfud, pernyataan JK tersebut tidak bermaksud menuding pada zaman pemerintah sekarang.

"Jadi Pak Jusuf Kalla tak bermaksud menuding, zaman pemerintah skrng ini kalau mengritik dipanggil polisi. Tapi itu terjadi sejak dulu karena selalu ada yang melapor ke polisi. Faktanya sejak Pak Jusuf Kalla msh jadi Wapres periode I juga ada kasus Sarrachen dan Muslim Cyber Army. Ada juga akun Piyungan."lanjut Mahfud.

Mahfud juga menyebut kasus putri JK yang melaporkan politikus Demokrat Ferdinand Hutahaean.
Mahfud menilai laporan tersebut sebagai laporan antarsesama warga negara.

"Apalagi baru-baru ini juga keluarga Pak Jusuf Kalla melaporkan Ferdinand Hutahaian, Rusli Kamri, dan cawalkot Makassar ke polisi karena dugaan tudingan main politiknya Pak Jusuf Kalla. Laporan2 ke Polisi itu dilakukan oleh warga negara terhadp warga negara. Jadi pernyataan Pak Jusuf Kalla adalah ekspresi dilema kita."kata Mahfud.

Video Editor: Anthony Christanto


Dianjurkan