Dampak PPKM, Kafe Sepi Pengunjung

  • 3 tahun yang lalu
MALANG-KOMPAS.TV-Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berdampak pada kondisi ekonomi masyarakat.

Salah satunya adalah pengusaha kafe, yang mengalami penurunan omzet hingga 50 persen.

Seperti yang terlihat di Jalan Terusan Soekarno Hatta Kota Malang ini misalnya.

Di kawasan yang dipenuhi kafe dan warung kopi yang tak pernah sepi pengunjung, kini kondisinya mengalami penurunan drastis.

Sepinya pengunjung mulai dirasakan sejak adanya PPKM.

"Pemberlakukan jam operasional berdampak besar, berbagai upaya dilakukan untuk menutup biaya operasional" ujar salah satu pemilik kafe, Ramadhani Tri Ariyanti.

Operasi gabungan untuk memastikan pelaku usaha mematuhi PPKM terus dilakukan setiap hari.

Sebelumnya tempat usaha yang melakukan pelanggaran disegel, dan dilarang beroperasi selama 14 hari.

#dampakPPKM