Stok Menipis, Pmi Jemput Bola Pendonor Darah
  • 3 tahun yang lalu
SUKABUMI, KOMPAS.TV- Jemput bola dilakukan PMI Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, untuk menjaring warga yang akan melakukan donor darah untuk membantu kekurangan stok darah di PMI saat ini. Dengan menggunakan Bus donor darah PMI digelar di Alun-Alun Karang Tengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Hal ini dilakukan karena di masa Pandemi Covid 19 saat ini banyak warga dan instansi pemerintahan dan lainnya mengurangi kegiatan untuk melakukan donor darah.

Dengan jemput bola diharapkan dapat membantu ketersediaan labu darah di PMI Kabupaten Sukabumi, dalam kegiatan ini PMI mendapatkan pendonor darah sebanyak 27 orang.

Pihaknya berharap warga tetap mendonorkan darahnya di tengah Pandemi Covid 19 karena virus dapat hilang tersendirinya dan tidak akan menurunkan imunitas dalam diri kita, karena masih banyak warga yang membutuhkan labu darah saat ini.