Merasa Tebang Pilih, Pedagang Korban Pembubaran Paksa Protes!

  • 3 tahun yang lalu
INDRAMAYU, KOMPAS.TV - Dengan menggunakan mobil pemadam kebakaran, petugas gabungan dari tni dan polri, bersama pol pp kabupaten Indramayu, membubarkan paksa pedagang sandang jatibarang yang masih berjualan.

Pembubaran paksa ini, dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di kecamatan Jatibarang dan Indramayu, yang ditetapkan sebagai zona merah.

Menurut kasat pol pp, bahwa pihaknya terpaksa melakukan penyemprotan lapak pedagang, karena pihaknya sudah menghimbau mereka untuk tidak berjualan, namun mereka tetap membandel.

Sejumlah pedagang protes, mereka menilai penertiban yang dilakukan petugas tebang pilih, karena hanya pedagang lapak saja dibubarkan, sementara swalayan dan toko jutru tidak ditertibkan oleh petugas.

Para pedagang berharap, pemerintah kabupaten Indramayu, untuk tidak tebang pilih dalam menertibkan pedagang, yang dinilai mengundang kerumunan hingga menyebabkan naiknya kasus covid-19 ini.



Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG: https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube: https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter: https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook: https://www.Facebook.com/kompastvjabar/



Dianjurkan