Ombak Tinggi, Rusak Warung dan Rumah Warga

  • 3 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Cuaca buruk dengan ombak yang tinggi di Pantai utara Kota Pekalongan, sudah terjadi sejak beberapa hari lalu. Sampai dengan senin siang tadi ombak tinggi belum juga mereda. Akibatnya warung-warung yang berada di tepian Pantai tak ada yang buka. Bahkan tak sedikit pula yang rusak.



Selain itu ombak yang melewati tanggul, airnya menggenangi rumah-rumah yang berada tak jauh dari Pantai. Warga terpaksa membuat tanggul darurat, agar rumahnya tidak semakin tinggi tergenang. Kondisi ini dikeluhkan warga setempat.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan terus melakukan pemantauan terkait cuaca buruk yang terjadi ini. Selain itu mereka juga mempersiapkan personil dan peralatan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.



Warga berharap agar ada penanggulangan dari pemerintah, agar jika terjadi ombak besar, air tidak limpas ke rumah-rumah mereka.

Dianjurkan