Gunung Semeru Luncurkan Guguran Lava

  • 3 tahun yang lalu
LUMAJANG, KOMPAS.TV - Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, meluncurkan guguran lava dengan jarak luncur sekitar 300 hingga 400 meter, pada hari Sabtu (28/11/20) pagi. Meski demikian, guguran lava tersebut masih belum membahayakan warga sekitar.

Luncuran guguran lava gunung Semeru terlihat jelas dari daerah Kecamatan Pasirian, Candipuro maupun dari Pronojiwo.

Guguran lava tersebut mengarah ke daerah Besuk Kobokan, desa Supit Urang. Jarak luncurnya diperkirakan sekitar 300 hingga 400 meter dari ujung lidah lava.

Menurut data dari pos pantau gunung Semeru yang diterima oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah, kabupaten Lumajang, guguran lava tersebut tercatat terjadi 2 hingga 4 kali.

Meski demikian guguran lava tersebut masih cukup aman karena masih jauh dari permukiman maupun batas vegetasi.

Berdasarkan data seismik dari pos pemantauan gunung Semeru, gunung tertinggi di pulau Jawa itu tercatat mengeluarkan letusan sebanyak 2 kali, pada Sabtu (28/11/20).

Vulkanik dalam sebanyak 2 kali, hembusan 7 kali, dan guguran sebanyak 3 kali. Saat ini, gunung Semeru masih di level 2 waspada.




Dianjurkan