Ibu Penjual Kue Patuh Protokol Kesehatan Demi Keamanan dan Kenyamanan Pelanggan

  • 3 tahun yang lalu
PALEMBANG, KOMPAS.TV - Kasus positif corona di Indonesia hingga hari ini mencapai angka lebih dari 470.000 jiwa.

Lebih dari 15.000 orang meninggal dunia akibat covid-19.

Karena belum ada vaksin yang bisa kita lakukan agar terhindar dari corona adalah dengan menerapkan protokol kesehatan di mana pun kita berada.

Seperti yang selalu dilakukan seorang ibu yang juga seorang pembuat kue di Palembang, Sumatera Selatan.

Kue untuk pelanggan dibuat Henny dengan penuh cinta.

Bukan hanya soal bisnis dan rasa, warga Palembang ini ingin memastikan pelanggannya tak khawatir dan merasa aman.

Saat proses pembuatan hingga pengemasan, Henny sering mencuci tangan, masker pun tak sesekali ia lepaskan.

Henny sadar betul jika satu-satunya cara agar terhindar dari virus corona adalah dengan menerapkan protokol kesehatan.

Itulah pesan yang selalu ia ingatkan kepada seluruh anggota keluarga.

Seperti Ibu Henny, mari menjadi pahlawan keluarga dengan menerapkan protokol kesehatan dan mengingatkan mereka yang abai agar pandemi ini segera berakhir.



Dianjurkan