Simulasi Sekolah Tatap Muka Diikuti 20 Orang Siswa

  • 4 tahun yang lalu
MALANG-KOMPAS.TV-SMK Telkom Kota Malang menggelar simulasi pembelajaran tatap muka selama lima hari, dimulai Senin (02/11/2020).

Siswa yang mengikuti uji coba ini hanya 20 orang, dari kelas X jurusan teknik komputer jaringan (TKJ).

Masing masing kelas hanya diisi 10 siswa, dengan menerapkan jarak antar tempat duduk siswa.

Selain itu protokol kesehatan yang ketat juga diterapkan.

Selama pembelajaran siswa tidak boleh melepas masker.

"Kami lakukan simulasi, selama lima hari. Hanya untuk siswa yang tinggal di wilayah Malang saja" kata Ifa Ifa Choirunnisa, Waka Kurikulum SMK Telkom Malang.

Simulasi pembelajaran tatap muka ini digelar hanya tiga jam.

Sementara itu untuk waktu pasti sekolah dimulai, masih belum ada waktu yang pasti.

#sekolahtatapmuka #simulasisekolah