Wisata Selfie di Tengah Sawah

  • 4 tahun yang lalu
GORONTALO, KOMPAS.TV Kesempatan berkunjung ke Gorontalo, bisa menjajal wisata satu ini, jalan-jalan di sawah.
Pemandangan hijau, dan lokasi terbuka, pengunjung ditawarkan wisata selfie di tengah pandemi.
Dengan menerapkan protokol kesehatan pengunjung wajib mencuci tangan dan mengenakan masker ketika datang ke kawasan sawah kece ini.


Letaknya ada di desa Huntu Selatan, Kecamatan Bulango Selatan, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
Sejak Oktober kawasan ini ramai pengunjung.
Terutama di akhir pekan, banyak warga datang ke desa Huntu untuk melepas penat.
Tak hanya pemandangan sawah, pengelola membangun sebuah jembatan, sehingga pengunjung dapat berkeliling sawah sambil foto selfie.
Wisata pertanian ini dibuat oleh warga dengan menggunakan dana desa.
Kawasan wisata kini dikelola oleh kelompok sadar wisata.
Tiap orang dibanderol harga tiket 5 ribu rupiah.
Wisata bisa dikunjungi hingga jam 9 malam.