Pelabuhan Gilimanuk Lengang di Akhir Libur Panjang

  • 4 tahun yang lalu
BALI, KOMPAS.TV - Di Rumah Sakit Umum Negara, Jembrana, Bali. Jumlah pasien covid-19 yang sembuh kembali bertambah.

Belasan pasien kini sudah dapat kembali ke rumahnya.

Setelah mendapat perawatan hampir selama 14 hari di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Negara, 12 pasien covid-19 diperbolehkan pulang setelah dinyatakan sembuh dari covid-19.

Ke 12 pasien covid yang sembuh datang dari kalangan usia yang beragam, dari usia 10 tahun hingga hampir 70 tahun.

Kini ruang isolasi RSUD Negara masih merawat 26 pasien dimana 24 pasien positif terinfeksi covid-19 dan 2 lainnya adalah suspek covid-19.

Hari ini, libur panjang akhir pekan di masa pandemi telah berakhir.

Puncak arus balik diprediksi terjadi pada hari ini. Meski begitu, arus balik di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali masih terpantau lengang.

Tidak ada penumpukan kendaraan wisatawan yang akan menyeberang dari Bali ke Pelabuhan Ketapang Banyuwangi pada hari Minggu (01/11) siang ini.

Setiap kendaraan yang masuk ke Pelabuhan Gilimanuk dapat langsung naik kapal tanpa harus antre terlebih dahulu.

Walau lengang, pengamanan terus dilakukan jajaran Polsek Gilimanuk dan Polres Jembrana.

Dianjurkan