Putus Penyebaran Covid 19, Lapas Tidak Terima Tahanan Baru

  • 4 tahun yang lalu
JAMBI, KOMPAS.TV - Lembaga Pemasyarakatan Kelas Dua A Jambi melakukan Locdown dan tidak menerima tahanan baru yang masuk ke dalam lapas, serta tidak menerima tamu yang berkunjung ke dalam lapas guna mencegah penyebaran wabah virus corona ke warga binaan lain. Locdown ini juga memutus mata rantai penyebaran covid kepada tamu dan keluarga yang berkunjung ke dalam lapas.

Upaya ini dilakukan pasca dua puluh enam orang warga binaan positif covid dan enam orang pegawai lapas, selain itu lapas juga menyediakan ruangan isolasi untuk positif covid 19 di Blok Tower. Lapas Kelas Dua A Jambi juga melakukan penyemprotan di seluruh Blok yang ada di dalam lapas serta pemberian multi vitamin kepada warga binaan.



#LapasKelasDuaAJambi #Covid19 #ProvinsiJambi

Dianjurkan