Angka Penyebaran Corona Tinggi, Pemkot Bandung Akan Berlakukan Mini Lockdown

  • 4 tahun yang lalu
BANDUNG, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Bandung berencana melakukan pembatasan kegiatan warga tingkat Kelurahan.

Hal ini dikarenakan angka penyebaran covid-19 di Kota Bandung masih tergolong tinggi.

Sebelum membatasi kegiatan warga di skala kelurahan atau mini lockdown akan diterapkan, sebetulnya pemerintah Kota Bandung sudah melakukan sistem buka tutup jalan untuk membatasi gerak warga yang berkerumun.

Namun, hal ini dinilai kurang efektif dalam menekan angka penyebaran corona di Kota Bandung.

Sehingga, pemerintah kota berupaya melakukan pembatasan di sejumlah kelurahan yang dianggap angka penyebaran virus corona masih tinggi.