Anak Penyanyi Dangdut Arafiq Daftar Jadi Calon Bupati
  • 4 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq-Riswadi, merupakan bakal calon bupati dan wakil bupati dari partai Golkar dan PDI Perjuangan. Dua partai besar ini berkoalisi dengan PKS, Demokrat, PSI, dan PAN.



Pasangan Fadia-Riswadi merupakan pasangan bakal calon pertama yang mendaftar ke KPU, sejak dibuka secara resmi dari tanggal 4-6 September 2020. Bakal calon Fadia Riswadi diterima langsung oleh komisioner KPU Kabupaten Pekalongan.



Menurut fadia dirinya ingin membuat lebih maju Kabupaten Pekalongan dengan tagline menangis dan tertawa bersama rakyat. Oleh karenanya, Fadia-Riswadi memilih menggunakan becak untuk menuju ke KPU Kabupaten Pekalongan.



Setelah dilakukan verifikasi berkas pendaftaran, ketua KPU Kabupaten Pekalongan, Abi Rizal, mengatakan berkas pendaftaran dinyatakan lengkap dan secara otomatis, pasangan Fadia Riswadi secara resmi mendaftar sebagai bakal calon.



Pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Pekalongan yang akan bertarung dalam kontestasi pemilu serentak Desember 2020 mendatang akan berakhir pada 26 Agustus.



#Pilkada #2020