Pembagian BST Abaikan Protokol Kesehatan
  • 4 tahun yang lalu
BREBES, KOMPAS.TV - Antrian panjang Warga penerima manfaat bantuan sosial tunai mengular hingga ke halaman depan Kantor Pos Brebes, Jawa Tengah, Rabu siang. Minimnya pengawasan dari Petugas terkait serta tidak ada personil dari Kepolisian, TNI maupun Satpol PP yang melakukan pengaturan membuat Warga tidak tertib pada Protokol Kesehatan COVID-19.

Antrian Warga cukup berdesakan dan tidak menjaga jarak kontak fisik. Imbauan Pemerintah agar Warga melaksanakan Protokol Kesehatan dalam adaptasi kebiasaan baru telah diabaikan. Humas Kantor Pos Brebes, Nanang Purwanto mengatakan, penyaluran ini merupakan bantuan tahap empat dan lima , jumlah total bantuan yang disalurkan sebanyak 1986 keluarga penerima manfaat .

Salah seorang penerima bantuan sosial tunai, Siti mengatakan telah menunggu antrian selama lebih dari Dua jam, namun belum terlayani. meski telah khawatir dengan penulisan covid-19, tetapi dirinya nekat berdesakan untuk bisa terlayani lebih awal.

pada penyaluran bantuan sosial tunai tahap keempat dan kelima kali ini besaran nominal yang diberikan masing masing keluarga penerima manfaat mendapatkan uang tunai sebesar Tiga Ratus Ribu Rupiah. Besaran nominal uang bantuan tersebut lebih sedikit dari tahap pertama hingga tahap ketiga yang nominalnya sebesar Enam Ratus Ribu Rupiah .

#Bantuan #BST