PLN Beri Diskon 50 Sampai 100 persen Bagi Pelanggan

  • 4 tahun yang lalu
Manado, Kompas.tv- Pandemi COVID-19 berdampak besar bagi perekonomian masyarakat, untuk membantu masyarakat ditengah Pandemi COVID-19 ini, PLN wilayah Suluttenggo memberikan diskon atau potongan bagi masyarakat.

Sebanyak 319.876 pelanggan listrik di Provinsi Sulut menerima stimulus COVID-19 dari Pemerintah. Stimulus tersebut berupa listrik gratis bagi pelanggan rumah tangga golongan R1 data 450 VA dan diskon 50 persen bagi pelanggan rumah tangga golongan R1 900 VA.

Selain dua golongan tadi, stimulus listrik gratis juga diberikan kepada pelanggan kategori UMKM, Usaha Kecil atau Industri Kecil dengan daya 450 Volt Amper. Stimulus ini diberikan sebagai wujud kepedulian dan bukti Negara hadir untuk masyarakat yang terdampak akibat Pandemi COVID-19.

Dari data yang diperoleh penerima stimulus listrik gratis atau diskon 100 persen di Sulut sebanyak 278.258 pelanggan. Sedangkan penerima diskon 50 persen sebanyak 41.618 pelanggan. Pemberian Stimulus COVID-19 telah berlangsung sejak April 2020 yang lalu, namun Pemerintah telah memperpanjang masa pemberian stimulus tersebut.

NONTON JUGA : https://www.youtube.com/watch?v=iTZqoR9M4Mw&t=3s

Stimulus COVID-19 bagi pelanggan rumah tangga yang awalnya April hingga juni, kini diperpanjang hingga September 2020. Sedangkan bagi pelanggan Industri Kecil diperpanjang hingga Oktober 2020 mendatang.

Stimulus bagi pelanggan Prabayar langsung diberikan pada saat tagihan rekening keluar. Sementara bagi pelanggan Pascabayar cara mendapatkan token stimulusnya beragam, pelanggan bisa mengakses dengan beberpa cara yaitu lewat Website pln.co.id, PLN Mobile serta Call Center PLN 123.

#kompastvmanado #listrikgratis #plnsuluttenggo

Jimmy Dapar Kompas tv Manado



Jangan Lupa juga untuk Follow & Subscribe

FB : KOMPASTV MANADO

YT : KOMPASTV MANADO https://www.youtube.com/channel/UCb42zFy64SyII10mfIVEgzg/featured



Dianjurkan