Alami Kelangkaan, Warga Harus Antre Berjam-jam demi Elpiji 3 Kilogram
  • 4 tahun yang lalu
KUBU RAYA, KOMPAS.TV - Sejak pagi, antrean warga mengular sampai badan jalan, bahkan menyebabkan arus lalulintas sempat terganggu. Antrean tabung gas ini terjadi akibat kelanggkaan di pangkalan, dan di agen penyalur, yang sudah terjadi setidaknya selama sepekan terakhir.

Warga sekitar menduga salah satu penyebab kelangkaan karena banyak pengantre yang bukan merupakan warga sekitar, sehingga jumlah tabung gas yang didistribusikan tidak mencukupi kebutuhan.

Akibat kelangkaan ini, banyak warga mengeluh karena terpaksa harus membeli makanan di luar karena tidak bisa memasak.

Pemilik pangkalan mengatakan setiap dua pekan mendapat 130 tabung gas. Pemilik pangkalan mengaku tidak bisa berbuat apa-apa, walaupun banyak warga luar yang mengantre.

Warga berharap pemerintah segera turun tangan untuk mengatasi kelangkaan ini, mengingat gas merupakan kebutuhan pokok masyarakat, ditambah mendekati hari raya Idul Adha.

Simak informasi lain dari Kabupaten Kubu Raya dan Kalimantan Barat di kanal YouTube .

#Elpiji #TabungGas #Langka

Dianjurkan