Pengantin Pria Positif Corona, Pernikahan Dilangsungkan di Masa Karantina

  • 4 tahun yang lalu
PACITAN, KOMPAS.TV - Mungkin ini pernikahan terunik sepanjang pandemi covid-19.

Pasangan Ardian dan Megi terpaksa harus melaksanakan pernikahannya halaman ruang karantina Wisma Atlet, Pacitan.

Kebijakan ini diambil tim satgas covid-19 pacitan, lantaran pengantin pria dinyatakan positif covid-19 dan harus menjalani karantina tiga hari jelang pernikahan.

Prosesi pernikahan pun berlangsung khidmad, pengantin pria dan wanita ditempatkan di tenda yang berbeda.

Semua yang terlibat saat prosesi seperti penghulu, saksi, serta tim medis, mengenakan APD lengkap.

Sementara pihak keluarga hanya bisa menyaksikan dari kejauhan di batas wilayah aman.

Pengantin pria senang karena pernikahannya tetap berlangsung meski tengah menjalani karantina.

Kordinator ruang karantina Wisma Atlet menyebut seluruh proses pelaksaan pernikahan telah melalui perhitungan yang matang, termasuk penempatan pengantin pria dan wanita.

Setelah sah menjadi suami istri, pasangan pengantin ini harus berpisah sementara karena pengantin pria harus kembali menjalani isolasi covid-19.