Saling Bantu, Warga Sediakan Wifi Gratis Untuk Belajar Daring

  • 4 tahun yang lalu
DELI SERDANG, KOMPAS.TV - Seorang warga di kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, mempersilakan anak-anak belajar secara daring, menggunakan wifi di rumahnya.

Wifi gratis ini memang ia maksudkan, untuk membantu orangtua yang kesulitan membelikan kuota untuk anak-anak mereka.

Setiap hari, sejak pukul delapan pagi, anak-anak sudah mendatangi rumah Irsan Mulyadi, di Kampung Lalang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Menggunakan masker, mereka menuju pojok halaman. Duduk di bawah rindangnya pohon jambu, untuk belajar secara daring dengan nyaman, menggunakan wifi gratis yang disediakan irsan.

Tidak lupa, Irsan juga menyediakan tempat mencuci tangan.

Anak-anak ini adalah tetangga Irsan, yang duduk di bangku SMP dan SMA. Bukan tanpa alasan irsan menyediakan jaringan wifi gratis.

Ia tergugah atas berita seorang anak yang pergi dari rumah, karena menghabiskan kuota internet milik orangtuanya.

Irsan kemudian menyebarkan informasi, bahwa di rumahnya, anak-anak bisa belajar online menggunakan wifi miliknya.

Para pelajar sangat mensyukuri wifi gratis ini. Pembelian kuota internet untuk belajar jarak jauh, selama ini dirasa membebani orangtua.

Wifi gratis untuk belajar online, di rumah irsan bisa diakses dari pukul delapan hingga dua belas.

Namun Irsan mempersilakan para pelajar datang kapan saja, jika ada kebutuhan belajar.

Sampai hari ini, sudah ada empat orang anak, yang datang untuk mengakses wifi gratis di rumah Irsan.

Irsan bertekad memfasilitasi wifi gratis ini, sampai anak-anak kembali belajar di sekolah.


Dianjurkan