Tak Bisa Belajar Online, Guru Mengajar Lewat Radio

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Para guru Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah mempunyai cara unik dalam rangka mengajar jarak jauh dengan para murid.

Mereka memanfaatkan radio komunitas untuk kegiatan belajar mengajar karena tidak semua murid siap dengan handphone untuk pembelajaran secara daring (online).

Sehingga pihak sekolah memilih menggunakan radio komunitas. Agar murid tetap bisa belajar dengan biaya murah tanpa harus menggunakan pulsa internet.

Pembelajaran dengan radio dilakukan setiap hari. Masing-masing guru siaran 30 menit. Materi yang diajarkan juga akan direkam untuk antisipasi jika ada murid yang tidak ikut belajar.

Meski pembelajaran dengan media radio, namun para siswa tetap menggunakan seragam sekolah ketika mendengarkan guru mengajar. Mereka yang tidak mempunyai radio biasanya ke rumah siswa untuk mendengarkan secara bersama-sama.

Pihak sekolah mengaku saat ini sejumlah kepala sekolah di beberapa kecamatan menghubungi pihak sekolah agar bisa ikut bekerja sama dengan radio komunitas.

Dianjurkan