Sehat di Tengah Pandemi: Apakah Jenazah Pasien Corona Masih Bisa Menularkan Virusnya?

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Kami kembali menghadirkan segmen sehat di tengah pandemi.

Anda bisa mengirimkan pertanyaan melalui ''direct message'' di instagram kami, di @sapaindonesia_kompastv, atau melalui telepon interaktif, di nomor 021-5366-0500.

Pagi ini yang akan menjawab pertanyaan anda adalah dokter spesialis pulmonologi atau paru, dokter Wiwien Heru Wiyono.



Pertanyaan dari telpon warga hari Jumat (3/7/2020):

Saudin dari Bandung: Apakah yang sudah meninggal, sudah masuk peti mati, masih bisa menularkan virus Corona?

Dian dari Semarang: Saya akhir-akhir ini sesak terus dok, biasanya saya dibantu obat dan seretide 100 mg sudah bisa. Tapi sekarang gak bisa masih megap-megap. Saya sebenarnya ingin ke dokter spesialis paru, tapi khawatir akan virus Corona. Lalu apa yang harus saya lakukan ya, dok? Dada sebelah kanan juga agak sakit ke pundak sebelah kanan. Terima kasih.