Tak Akan Sirna, Siap-siap Hidup Berdampingan dengan Corona
  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Organisasi kesehatan dunia (WHO) peringatkan masyarakat dunia bahwa virus corona mungkin saja tidak akan pernah hilang dari muka bumi.

Tidak ada pula yang bisa memprediksi kapan pandemi corona bisa dikendalikan.

Kendati demikian WHO masih berharap vaksin yang efektif menangkal corona tetap dikembangkan walau dibutuhkan waktu lama untuk memproduksi dan mendistribusikannya ke seluruh dunia.

\"Virus ini bisa menjadi endemik lain di komunitas kita, virus ini mungkin tidak akan pernah hilang. Saya pikir penting bagi kita bersikap realistis. Tidak ada satu pun pihak yang bisa memprediksi kapan pandemi ini berakhir. Tapi kami punya harapan besar. Jika vaksin ditemukan dan dapat didistribusikan kepada semua orang, maka mungkin kita punya kesempatan untuk menghilangkan virus ini,\" kata Direktur Kedaruratan WHO, Michael Ryan.

Presiden Joko Widodo sempat berpesan agar masyarakat tetap produktif di tengah pandemi.

Pasalnya masyarakat kini diminta mulai terbiasa hidup berdampingan dengan virus corona.

\"Kita harus berkompromi dengan Covid bisa hidup berdampingan dengan Covid, yang kemarin saya bilang kita harus berdamai dengan Covid,\" kata Jokowi.

Sementara itu, penasihat dari Centre for Innovation Policy and Governance Yanuar Nugroho merasa prihatin dengan kondisi keharusan masyarakat untuk hidup berdampingan dengan virus corona tanpa ada tindakan untuk melindungi kelompok rentan.

Virus corona kini telah menginfeksi lebih dari 4,6juta orang dan menewaskan lebih dari 300 ribu orang di seluruh dunia.

Di Indonesia sendiri ada 17 ribu orang lebih terinfeksi corona dengan total angka kematian lebih dari seribu orang.

Dianjurkan