Kebon Binatang Ikut Terdampak Corona, Binatang Terancam Kelaparan

  • 4 tahun yang lalu
BANDUNG, KOMPAS.TV - Sejak ditutup secara resmi akibat pandemi covid-19 di Indonesia, pengelola obyek wisata Lembang Park and Zoo, di kawasan Parongpong, kabupaten Bandung Barat, mulai mengurangi jatah pakan dan nutrisi bagi 450 hewan-hewannya.

Dalam satu bulan, pengelola harus merogoh kocek hingga 70 juta rupiah untuk pakan hewan.

Pihak pengelola mengakui hanya sanggup memberi pakan hingga dua bulan ke depan.

Bila pandemi covid-19 ini belum juga berakhir, pihak pengelola akan membuka donasi pakan hewan kepada para pencinta satwa.

Pihak pengelola juga berharap agar kementerian lingkungan hidup segera mencairkan bantuan, agar bisa membantu menekan pengeluaran dari pemilik kebon binatang, yang kini masih mengandalkan dana pribadi.



Dianjurkan