Antisipasi Lonjakan Pemudlk, Aprarat Gabungan Perkuat Pengawasan!

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Satuan Gabungan masih rutin memantau pergerakan lalu lintas di berbagai titik dalam Operasi Ketupat 2020.

Meski terpantau terus menurun, Kepolisian Republik Indonesia akan mengantisipasi kemungkinan adanya lonjakan jumlah pemudik pada H-7 atau 7 hari sebelum Idul Fitri.

Usai kunjungan ke pos penjagaan Operasi Ketupat gerbang tol Kalikangkung, Semarang Jawa Tengah, pada Minggu siang (04/05/2020), Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Istiono menyebutkan jika aparat gabungan akan memperkuat pengawasan di seluruh pos pemantauan terpadu.

Opsi penambahan personel polisi akan disiapkan baik di jalur tol maupun di ruas arteri.

Data Korlantas Polri dalam operasi ketupat dari Lampung hingga Jawa Timur, per 2 Mei 2020 polisi telah menindak 23.000 kendaraan untuk putar balik.



Dianjurkan