JEJAK ROSUL : Surat Nabi Muhammad SAW kepada Raja Heraclius

  • 4 tahun yang lalu
YORDANIA, KOMPASTV - Nabi Muhammad SAW menggunakan beberapa cara dan strategi dalam berdakwah. Di samping dakwah secara langsungberceramah, berpidato, atau berkhutbah, Nabi Muhammad dalam berdakwah juga memakai surat.

Nabi Muhammad menyurati beberapa raja, kepala suku, dan tokoh di sekitar
semenanjung Arab agar mereka meninggalkan agama lamanya dan memeluk Islam.

Salah satu surat ditujukan kepada Raja Heraclius, Penguasa Romawi Timur (Byzantium).
Heraclius dikenal sebagai raja yang digdaya. Di bawah pemerintahannya, Romawi Timur memiliki wilayah kekuasaan yang sangat luas

Dalam sakhih buhari disebutkan dalam sebuah kisah yang panjang, bahwa Rasulullah SAW pernah mengirim surat kepada Raja Heraclius, surat itu berisi ajakan untuk memeluk agama Islam.

Surat itu ditulis sahabat dalam bahasa arab klasik di selembar kulit hewan.
Isinya kurang lebih \"Dengan nama Allah Maha Pengasih dan Maha Penyayang.. dari Muhammad hamba Allah dan rosullnya kepada Heraclius, Raja Byzantium. Sejahteralah bagi orang yang mengikuti petunjukNya. Aku mengajakmu untuk memeluk islam. Peluklah islam, niscaya hidup kamu akan selamat. Jika kamu memeluk islam, Allah akan anugerahkan 2 kali pahala buatmu dan jika kamu berpaling kamu akan menanggung beban dosa orang-orangmu.

Selanjutnya di teruskan dengan surat al imran (64)

\"Hai Ahli Kitab, marilah (berpegang) kepada suatu kalimat (ketetapan) yang tidak ada perselisihan antara kami dan kamu, bahwa tidak kita sembah kecuali Allah dan tidak kita persekutukan Dia dengan sesuatupun dan tidak (pula) sebagian kita menjadikan sebagian yang lain sebagai tuhan selain Allah\". Jika mereka berpaling maka katakanlah kepada mereka: \"Saksikanlah, bahwa kami adalah orang-orang yang berserah diri (kepada Allah)\".

Di riwayatkan Raja Heraclius menerima surat itu di Baitul Maqdis di Jerusalem.