Ibu Bhayangkari Bagikan Makanan Gratis Setiap Pagi

  • 4 tahun yang lalu
LUMAJANG, KOMPAS.TV - Sejumlah ibu-ibu Bhayangkari Polres Lumajang Jawa Timur memberikan makanan gratis setiap pagi kepada warga di Alun-alun Kabupaten Lumajang.

Pembagian makanan dipusatkan di warkhas atau warung ikhlas, yang berada di depan Mapolres Lumajang.

Para pengguna jalan, utamanya tukang becak dan pekerja ojek online bisa langsung mendatangi warung ikhlas dan langsung dilayani ibu-ibu Bhayangkari untuk disiapkan dan diberikan makanan, berupa nasi bungkus.

Sebelum mengambil makanan, warga diwajibkan cuci tangan terlebih dahulu dan menggunakan masker yang telah disedikan.

Pengurus Bhayangkari Cabang Lumajang, Lilis Ernowo menyatakan aksi ini untuk membantu warga, khususnya pekerja harian, yang kesulitan ekonomi di tengah pandemi covid-19.

Bagi-bagi makan gratis dilakukan setiap hari pada pukul 07.00 hingga 10.00 WIB. Aksi ini didanai dari uang, yang dikumpulkan secara sukarela oleh seluruh anggota Bhayangkari Polres Lumajang.



#Bhayangkari #PolresLumajang #BagiMakanan



Dianjurkan