Semarang dan Solo Jadi Daerah Priotitas Rapid Test di Jateng

  • 4 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Kota Semarang dan Solo akan menjadi prioritas rapid test virus corona di Jawa Tengah.

Kedua kota tersebut diketahui sebagai daerah dengan sebaran corona tertinggi di provinsi Jawa Tengah.

Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah akan memprioritaskan kota Semarang dan Solo untuk menjalani rapid tes virus corona, jika Presiden Joko Widodo mengintruksikan tes secara nasional.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar prabowo menyebut Semarang dan Solo paling tinggi penyebaran virus corona.

Begitu juga dengan pasien yang telah dinyatakan positif corona.

Meski demikian Ganjar mengaku, belum bisa mengetahui kapan tes itu akan dilakukan karena hingga saat ini pemprov belum memperoleh informasi kapan alat tes cepat itu tiba di Indonesia.

Jika sudah siap Pemprov Jawa Tengah mengaku siap mengerahkan tenaga kesehatan untuk terjun ke warga yang diduga terjangkit virus corona.

Namun, Ganjar menganggap dengan perkembangan saat ini, wilayah seperti DKI Jakarta perlu mendapat prioritas tes cepat virus corona.

Dianjurkan