Kodim 0824 Jember Dirikan Posko Siaga Pasien Covid-19

  • 4 tahun yang lalu
JEMBER, KOMPAS.TV - Komando Distrik Militer 0824 Jember Jawa Timur membuka posko siaga Covid-19 di Rumah Sakit Baladhika Husada atau DKT, yang ada Kecamatan Patrang Kabupaten Jember Jawa Timur.

Posko ini bertugas mendata, memeriksa suhu dan mengisolasi pasien terjangkit virus covid-19 untuk selanjutnya dikirim ke rumah sakit rujukan pasien Covid 19, yakni RSUD dr. Soebandi.

Komandan Kodim 0824 Jember, Letkol Inf La Ode Muhammad Noerdin menyatakan bahwa posko siaga Covid-19 dilengkapi berbagai peralatan kesehatan, yang dikhususkan untuk mendeteksi virus corona dalam tubuh pasien.

seperti alat pemeriksa dan deteksi suhu, 10 ranjang pasien khusus covid-19, alat detektor pasien covid-19 dan juga perlengkapan steril bagi tim medis ujar la ode m. noerdin.

Selain posko siaga Covid-19, juga terdapat 2 ruangan isolasi yang disiagakan khusus untuk pasien terjangkit virus corona di Rumah Sakit Baladhika Husada.

#PoskoSiagaCovid19 #Kodim0824Jember #RSBaladhikaHusada

Dianjurkan