FULL : Ini Himbauan Jokowi Agar Warga Tetap Sehat di Tengah Mewabahnya VIrus Corona

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPASTV Dua orang warga negara Indonesia yang berdomisili di Depok, Jawa Barat positif terinfeksi virus corona.

Keduanya adalah ibu dan anak. Salah satu di antara mereka, terserang virus berbahaya ini setelah ditularkan dari warga negara jepang.

Saat ini, pemerintah mengaku telah melakukan penelusuran lebih lanjut terhadap kasus corona yang menimpa wni ini.

Orang-rang terdekat, tengah diperiksa dan ditelusuri.

kita sudah tau kontaknya dengan siapa-siapa, dan sudah dilakukan pengawasan terhadap yang telah berhubungan dengan kasus 1 dan kasus 2. ujar Jokowi kepada media (3/3/2020).

Jokowi juga menghimbau kepada seluruh warga negara Indonesia agar tak panik dan khawatir berlebihan dalam menanggapi virus corona ini.

Banyak warga yang memborong belanja di supermarket.

Menurut Jokowi, hal ini tak perlu untuk dilakukan.

Sementara itu, Jokowi juga meminta kepada seluruh pihak, baik dari kementerian, rumah sakit, media, dan masyarakat untuk bisa menjaga privasi dari pasien corona.

media juga harus menghormati privasi mereka, sehingga psikologis mereka tidak tertekan

Corona telah memakan korban meninggal lebih dari tiga ribu orang selama tiga bulan terakhir, namun perlu digarisbawahi, korban yang sehat pun juga banyak.

Dilansir dari www.worldometers.info, mengatakan hingga saat ini (3/3/2020), ada sebanyak 90,932 yang terinfeksi virus corona.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 3119 orang dinyatakan meninggal dunia.

2994 orang di antaranya, meninggal di China. Meskipun obat corona sampai saat ini belum ditemukan, jumlah korban yang sehat ternyata lebih banyak, yaitu 48.165 orang atau 52 persen dari total korban.

Jumlah ini lebih dari dari setengah korban yang terinfeksi.



Dianjurkan