Kini Terungkap Pelaku Pembunuhan Hakim PN di Medan

  • 4 tahun yang lalu
Kasus pembunuhan Hakim Pengadilan Negeri Medan, Jamaluddin akhirnya dapat diungkap oleh Pihak Kepolisian.

Setelah satu bulan lebih melakukan investigasi, Polisi menyebut istri korban sebagai dalang dibalik pembunuhan berencana ini.

Sebelumnya pada 29 november 2019, sebuah mobil ditemukan di jurang area perkebunan sawit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Dalam sebuah mobil, ditemukan sesosok jenazah yang kemudian diketahui adalah Hakim Pengadilan Negeri Medan atas nama Jamaluddin.

Saat itu, jenazah sudah membiru dengan posisi tengkurap di sela kursi tengah dan kursi sopir. Namun, ada yang aneh karena petugas keamanan di komplek perumahan Jamaluddin menyebut ia sempat melihat mobil milik Jamaluddin tersebut keluar dari perumahan pukul 5 pagi di hari yang sama saat jenazahnya ditemukan.

Di Pengadilan Negeri Medan, Jamaluddin menjabat sebagai Hakim Utama Muda. Almarhum dikenal tidak memiliki catatan buruk dan juga tidak sedang menangani kasus khusus. Untuk mengungkap kasus ini polisi memeriksa puluhan saksi mulai dari rekan kerja hingga keluarga tak ketinggalan polisi menyelidiki data dari ponsel korban.

Adapun dari hasil pemeriksaan polisi meyakini Jamaluddin dibunuh oleh Irjen Agus Andrianto saat masih menjabat Kapolda Sumatera Utara pada awal desember lalu.

Polisi meyakini kasus ini merupakan kasus pembunuhan berencana.

Dianjurkan