Presiden Jokowi Raih Penghargaan Sebagai Tokoh Asia 2019

  • 4 tahun yang lalu
Presiden Jokowi dinobatkan oleh media Singapura sebagai Asian of the Year tahun ini. Nama Presiden Jokowi terpilih oleh seluruh editor surat kabar di Singapura.



"Editor kami memilih Presiden Joko widodo karena berhasil mengukuhkan namanya secara domestik dan global, tidak hanya dengan dukunganbesar tetapi juga memimpin kerangka kerja Indo-pasifik di ASEAN," sebut the Straits Times, yang dikutip Medcom.id, Kamis, 5 Desember 2019.



Menurut surat kabar itu, Jokowi muncul mengawali karier sebagai tokoh Wali Kota Solo hingga menjabat Presiden. Ia mempunyai kepribadian membumi dilengkapi kemampuan menghubungkan rakyat, menunjukkan empati rakyat kecil yang mengaguminya.



Salah satu yang menjadi perhatian the Straits Times adalah Kerangka ASEAN untuk Indo - Pasifik. Kerangka ini dibuat Indonesia dan disepakati oleh anggota ASEAN pada pertemuan KTT ASEAN di Bangkok juni lalu.



Tetapi, Presiden Jokowi juga tetap diingatkan pada tantangan 5 tahun kedepan dari jabatannya. Mulai dari perekonomian hingga mengatasi korupsi dan menghadapi ekstrimisme.



Namun, para editor The Straits Times tetap yakin bahwa jokowi tidak akan membuang peluang dan ia juga tidak akan berkompromi untuk membangun Indonesia yang demokratis, bebas korupsi, terbuka, toleran, dan inklusif.



Editor Internasional the Straits Times Jeremy Au Yong mengatakan Jokowi sosok yang mempersatukan saat perselisihan melanda.



Penghargaan the Straits Times Asian of the Year sudah berlangsung selama 8 tahun. Tokoh yg menerima penghargaan sebelumnya ada mantan PM Singapura Lee Kuan Yew, PM India Narendra Modi dan Presiden Tiongkok Xi Jinping. MI ( Akmal Fauzi/ Agus Mulyawan ), Antara Foto ( Aditya Pradana Putra/ Mohamad Hamzah/ Galih Pradipta ), Foto Terbit ( Setpres Agus Suparto ), AFP ( Roslan Rahman/ Money Sharma )
Presiden Jokowi Raih Penghargaan Sebagai Tokoh Asia 2019

Dianjurkan