Bensin Eceran Capai Rp80 Ribu/Liter di Wamena

  • 5 tahun yang lalu
Harga bensin eceran di pinggiran jalan pusat Kota Wamena, Provinsi Papua, mengalami kenaikan dari Rp20 ribu menjadi Rp80 ribu per liter. Kenaikan itu terjadi karena persediaan terbatas, setelah sebagian besar penjual Bahan Bakar Minyak (BBM) eceran tutup akibat kerusuhan.



Kenaikan harga ini dinilai tanpa petunjuk pemerintah dan terjadi karena tempat pengisian BBM tutup. Disnaker akan tindak tegas dengan pencabutan surat izin.



Tidak hanya itu, harga sayur di sejumlah tempat juga dilaporkan naik dari Rp20 ribu menjadi Rp30 ribu per ikat. Pemerintah mengharapkan pedagang tidak mengambil kesempatan dengan peristiwa tersebut untuk menaikkan harga kebutuhan pokok.



Antara: Indrayadi, Jessica Wuysang/ MI: Bary Fathahilah, Amiruddin Abdullah, Liliek Dharmawan
Bensin Eceran Capai Rp80 Ribu/Liter di Wamena