• 6 tahun yang lalu
Katanya sih, ini video detik-detik terakhir sebelum pesawat Ethiopian Airlines dengan nomor penerbangan ET-302 jatuh. Para penumpang di video itu emang pada panik, tapi bukan gara-gara pesawatnya mau jatuh. Pesawat dalam video itu juga bukan punya Ethiopian Airlines tapi Etihad Airways, tepatnya dengan nomor penerbangan EY-474. Pesawat itu sedang melakukan perjalanan dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, menuju Bandara Soekarno Hatta, Jakarta, pada 4 Mei 2016.
Guncangan di pesawat terjadi setelah tujuh jam meninggalkan Abu Dhabi. Saat turbulensi, pesawat tersebut berada di ketinggian 5.000 kaki di atas Pulau Sumatera. Pesawat itu membawa 262 penumpang, lima di antaranya anak-anak. Sebagian besar penumpang adalah jamaah umrah.
Portal emirates247.com juga merilis berita berjudul 31 hurt as turbulence hits Etihad flight. Berita yang terbit pada 5 Mei 2016 itu menjelaskan, 31 penumpang Etihad Airways terluka. Pihak maskapai juga mengunjungi penumpang yang dirawat di rumah sakit. Hadeh, ternyata bukan cuma orang Indonesia yang doyan nyebar hoax pasca tragedi kecelakaan pesawat. Padahal daripada nyebar hoax, mending ikut doain mereka yang jadi korban.

Dianjurkan