Gudang Kain di Bergas Terbakar

  • 5 tahun yang lalu
Metrotvnews.com, Semarang: Gudang penyimpanan kain pabrik pengolahan kapas di Bergas, Semarang, Jawa Tengah, ludes dilalap si jago merah, Senin (22/9/2014). Diduga penyebab kebakaran adanya besi kecil seukuran jarum yang masuk ke dalam mesin penggilingan kain hingga mesin panas dan meledak.