Ada Tempat Penitipan Anak di Kampanye PKS

  • 5 tahun yang lalu
Panitia kampanye Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyediakan tempat untuk penitipan anak bagi orang tua yang hendak mengikuti kampanye, di RTH Imam Bonjol, Padang, Sumatera Barat, Selasa (25/3). Anak-anak itu diasuh oleh Garuda Keadilan (sayap partai tersebut) dengan menyediakan fasilitas permainan.