Repotnya BPJS! - AIMAN (4)

  • 6 tahun yang lalu
Tanggal 17 Oktober 2018 lalu, Presiden Jokowi mengkritik Direktur BPJS Kesehatan, Fachmi Idris terkait kerugian hingga Rp 11 T pada tahun ini. Akhirnya, pemerintah pun menggelontorkan dana hingga RP 10 T. Pada tahun politik saat ini, Calon Presiden No. Urut 02 Prabowo Subianto juga ikut mengkritik. Ia mengungkap ada pengusaha di Semarang yang mengaku nombok Rp 110 miliar karena belum dibayar BPJS.

BPJS Kesehatan sebenarnya bukan lembaga baru. Komitmennya telah dirintas sejak Orde Baru. Tahun 1968, BPJS Kesehatan masih bernama Badan Penyelenggaraan Dana Pemeliharaan Kesehatan (BPDPK) yang hanya meliputi jaminan kesehatan ABRI & Pensiunan ABRI-PNS.

BPJS Kesehatan terus berevolousi sampai akhirnya diresmikan pada 1 Januari 2014. Tapi, defisit keuangan BPJS Kesehatan terjadi sejak awal. Tahun 2014, BPJS Kesehatan mengalami defisit Rp 3,3 T. Tahun 2018, defisit BPJS Kesehatan mencapai 10,98 T.