Jelang Pilpres, PAN Masih di Persimpangan Jalan

  • 6 tahun yang lalu
Jelang penutupan pendaftaran calon presiden dan wakil presiden, Partai Amanat Nasional juga masih belum menentukan arah koalisi. PAN yang telah berkoalisi dengan Prabowo sejak 2014 saat ini belum menemukan kesepakatan dengan Gerindra.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan kembali bertemu dengan Presiden Joko Widodo pada Selasa (7/8) siang. Ini adalah pertemuan kesekian kali antara Zulkifli dengan Joko Widodo di tengah persiapan Pemilihan Presiden 2019. Pertemuan kali ini juga dilakukan di tengah belum solidnya koalisi Prabowo Subianto.

Sejak 2014 hingga sejumlah pilkada digelar Partai Amanat Nasional berkoalisi dengan Gerindra. Namun kali ini sejak Partai Demokrat masuk koalisi PAN seolah tak lagi mesra dengan Gerindra. Salah satu penyebabnya adalah pemilihan calon wakil presiden.

Di saat rebutan posisi cawapres antara Partai Keadilan Sejahtera dengan PAN, Demokrat muncul dengan menyorongkan nama Agus Harimurti Yudhoyono. Oleh karena itu PAN masih membuka kemungkinan dukungan baik ke Prabowo maupun Jokowi.

Dianjurkan