Nilai Rupiah Tergerus Hampir 14 Ribu Per Dollar AS

  • 6 tahun yang lalu
Ekonom menilai pemerintah harus mengantisipasi nilai tukar rupiah untuk menjaga daya beli minyak domestik. Kondisi nilai tukar rupiah saat ini merupakan yang terlemah selama kurun waktu dua tahun terakhir.

Keputusan The Fed untuk menaikkan suku bunga serta perang dagang antara Amerika dan Tiongkok diduga berpengaruh pada kondisi rupiah. Ekonom menilai pemerintah harus mengantisipasi perubahan ini.

Karena nilai tukar rupiah bisa saja semakin terpuruk dengan kenaikan harga minyak yang terus menunjukkan perbaikan. Meningkatnya harga minyak akan berdampak pada belanja Pertamina dan PLN yang akan membengkak.