Pilkada Jabar - Cerita dari Lumbung Suara

  • 6 tahun yang lalu
Hingga hari pendaftaran, ada empat bakal calon yang akan ikut Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018.

Cerita di lumbung suara (Jabar adalah daerah dengan pemilih terbanyak di Tanah Air) bermula dari Ridwan Kamil.

Awalnya, RK mesra tampil sepanggung dengan Setya Novanto yang kala itu menjabat ketua umum DPP Golkar. Belakangan, rekomendasi Golkar dicabut pada pertengahan Desember 2017.

Sempat kelimpungan karena kehilangan pijakan, RK akhirnya diusung Nasdem, PKB, PPP, dan akhirnya Hanura.

Golkar memberi dukungannya ke Ketua DPD Golkar Jabar Dedi Mulyadi. Belakangan, Dedi mendapat pasangan yakni wagub petahana Deddy Mizwar.

Dinamika melanda Deddy manakala surat pakta integritasnya untuk Demokrat merebak ke publik.

Lain lagi cerita dari jagoan PDIP TB Hasanuddin yang akhirnya bersanding dengan Kapolda Jawa Barat Irjen Anton Charliyan.

Terakhir, ada jagoan PKS yakni Mayjen Sudrajat dan Ahmad Syaikhu.

Dianjurkan