Ikan transgender; Jenis kelamin ikan berubah karena pencemaran air - Tomonews
  • 7 years ago
IKAN BERUBAH MENJADI TRANSGENDER KARENA BAHAN KIMIA YANG DIBUANG KE SALURAN AIR

Jenis kelamin Ikan mulai berubah.

Ahli racun asal Inggris telah menemukan bahwa bahan kimia yang dibuang ke dalam pasokan air telah mem-feminimkan populasi ikan.

Seperlima dari ikan jantan di Inggris telah dilaporkan berubah interseks atau transgender, dan sekarang menampilkan karakteristik betina dan juga pejantan.

Mutasi-mutasi disebabkan oleh bahan kimia dari pil kontrasepsi, produk pembersih, plastik, dan kosmetik yang memasuki sistem pembuangan air.

Dua puluh persen ikan jantan yang diuji dalam 50 situs menmpilkan kurangnya perilaku kompetitif saat kawin dan berkurangnya kualitas sperma, dengan beberapa bahkan memproduksi telur.

Keturunan ikan transgender ini juga mungkin lebih sensitif terhadap efek bahan kimia dalam eksposur berikutnya.

Penelitian oleh Profesor University of Exeter, Charles Tyler menyuguhkannya dalam pembukaan mata kuliah di Fisheries Symposium di Kepulauan Inggris.

Ahli Biologi ikan di seluruh dunia berkumpul di Simposium untuk berbicara tentang ancaman lain terhadap populasi ikan, dan bagaimana untuk mengatasinya.
Recommended