Korea Selatan Gelar Pemilihan Presiden

  • 7 tahun yang lalu
Tingkat partisipasi warga Korea Selatan dalam pemilihan presiden kali ini sangat tinggi. Warga menuntut perubahan, setelah skandal korupsi menjerat pimpinan tertinggi negara ini. Selasa 9 mei 2017 warga Korea Selatan menggunakan hak suaranya untuk memilih presiden. Hampir 14 ribu tempat pemungutan suara dibuka sejak pukul 6 pagi hingga 8 malam waktu setempat. Harapan besar menggantung kepada sang calon pemimpin. Banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Korea Selatan harus menentukan sikap terhadap masalah Korea Utara aliansi dengan Amerika Serikat, korupsi yang menggerogoti pemerintahan dan masalah ekonomi.

Dianjurkan