Memberikan ASI untuk bayi merupakan sebuah langkah cerdas | Breastfeeding tips: part 29 (12/31/16)

  • 7 years ago
ASI bermanfaat menjaga kesehatan bayi

Memberikan ASI untuk bayi merupakan sebuah langkah cerdas yang harusnya terpikirkan oleh setiap ibu. Dengan memberikan ASI sesuai jangka waktu yang diperlukan, Anda dapat menjaga kesehatan bayi Anda sendiri. ASI merupakan susu yang memiliki suhu standar, tingkat kesegaran yang baik, bebas dari bakteri, serta mudah dicerna untuk bayi.

Selain itu, ASI memiliki kandungan zat antibodi yang berasal dari ibu menyusui, sehingga zat antibodi tersebut dapat memberikan perlindungan bagi bayi Anda dari berbagai penyakit. Kualitas ASI pun lebih baik dan prima daripada susu bubuk yang bahkan tidak Anda ketahui proses pembuatan serta pengolahannya. Bayi yang diberi ASI cenderung lebih jarang terserang penyakit.

Recommended