Heboh, Ikan Monster Terdampar di Sungai Ciliwung

  • 9 tahun yang lalu
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Seekor ikan raksasa terdampar di aliran Sungai Ciliwung, Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (29/11/2015).

Ikan sepanjang sekitar dua meter tersangkut di bebatuan kali di Sungai Ciliwung, tepat di bawah jembatan.

Ikan yang diketahui merupakan ikan Arapaima Gigas ini terdampar dalam kondisi mati.

Warna kulitnya sudah pucat dan sudah mengeluarkan bau tak sedap.

Warga yang melihat penampakan ikan tersebut berbondong-bondong mendekati pinggir sungai untuk melihat ikan tersebut.

Seorang warga, Aang mengatakan ikan tersebut ditemukan warga sekitar pukul 07.00 WIB.

"Dari pukul 07.00 WIB warga sudah mulai ramai ke sini, saya pikir ada apa, ternyata pas saya lihat ada ikan raksasa nyangkut di bebatuan kali," tuturnya kepada TribunnewsBogor.com.

Lanjutnya, selain warga, banyak pengendara motor dan mobil yang melintas di jembatan berhenti untuk melihat penampakan ikan tersebut.

Akibatnya, kemacetan pun terjadi di atas jembatan.

Untuk menghindari kemacetan panjang, warga berinisiatif untuk menghanyutkan kembali ikan monster tersebut.

Usai terbawa hanyut, warga berangsur-angsur meninggalkan lokasi.

Pengendara motor yang tadinya berhenti kembali melanjutkan perjalanan. (*)

Dianjurkan